Spesifikasi Honda Jazz memiliki karakter tegas elegan mewah

Spesifikasi Honda Jazz - Honda Jazz adalah mobil hatchback 5 pintu produksi pabrikan otomotif Jepang Honda Motor Company. Mulai diperkenalkan pada tahun 2001 dan sekarang memasuki generasi keduanya. Nama Honda Jazz digunakan di Eropa, sebagian Asia, Australia, Oceania, Timur Tengah, dan Afrika. Di Jepang, China, dan Amerika, mobil ini dinamai Honda Fit. Sampai tahun 2007, telah terjual 2 juta unit Honda Jazz di seluruh dunia. (kini, tahun 2015 penjualan Honda Jazz kian melesat).

Harga Honda Jazz Pic Spesifikasi Honda Jazz Image

Spesifikasi Honda Jazz tipe terbawah saat ini, hampir menembus angka Rp 200 Juta. Perubahan bandrol Jazz merupakan indikator adanya perubahan pada produk yang ditawarkan ke konsumen. Bagi Honda Prospect Motor, perubahan harga tidak sekedar penyesuaian biaya produksi dan distribusi tetapi lebih cenderung meningkatkan kualitas produk. Pentingnya kualitas dan performa produk telah mengukuhkan komitmen untuk terus memberikan yang terbaik.

Honda Jazz selalu menarik untuk dibicarakan dari aspek apa saja. Produk Honda Prospect Motor yang satu ini terbilang sangat istimewa. Jazz punya satu keunggulan yang sulit disaingi, bahkan tidak mungkin disamai oleh para kompetitor. Sebagai pelopor model hatchback di Indonesia, sudah bisa mengeliminasi semua pesaingnya. Produsen kembali meluncurkan New Jazz ke pasaran dengan penyempurnaan untuk kepuasan konsumen. Meski telah mengalami beberapa kali re – launching, Jazz dari masa ke masa tetap memiliki karakter tegas, elegan, mewah, dan tetap fleksibel.
Oleh karenanya, Jazz memakai tagline, no compromise. Hal itu pula yang menjadi kunci suksesnya merajai kelas City Car beberapa tahun terakhir. Bagi produsen, tidak ada kompromi untuk memberikan yang terbaik bagi konsumen. Sejak kemunculan perdana di depan publik yang mengusung konsep baru, sampai dengan saat ini, Jazz selalu jadi pusat perhatian. Sedikit saja berita perubahan, baik model maupun facelift, pun beberapa informasi yang berkaitan dengannya, merupakan santapan empuk para pewarta otomotif.Spesifikasi Honda Jazz 2015
Untuk menjaga eksistensi di pasar otomotif nasional Honda Prospect Motor meluncurkan New Honda Jazz dengan sederet penyempurnaan yang mencakup,

1. Tanpa Kompromi dalam Penampilan
New Jazz telah sampai pada level atas yang belum pernah ditapaki kompetitornya. Desain yang lebih aerodinamis dan lekuk body yang tegas namun bergaya, meningkatkan kepercayaan diri pengendaranya. Item baru untuk Tipe RS mencakup Front Hexagonal Grille with RS Emblem, Smoke Head Lamp, Sporty Tailgate Spoiler, Smoke Rear Combination Lamp, dan 16 Inch Alloy Wheel Design. Dan pada Tipe S, yaitu Advanced Chrome Grille dan Door Mirror with Turning Signal.

2. Tanpa Kompromi dalam Kenyamanan
Visibilitas tinggi dari dalam ruang kabin, memberikan kenyamanan ekstra dengan Kaca Depan Anti UV Green Glass. Head Room dan Leg Room plus Unique Central Fuel Tank Layout yang tepat berada di tengah sasis membuat kabin semakin lapang dan meningkatkan keseimbangan handling. Sound System canggih dengan layar monitor 6,1 inch touchscreen akan menemani perjalanan Anda.

3. Tanpa Kompromi dalam Kelincahan
Sudut belok roda depan yang besar, visibilitas optimal, dan sudut bumper yang disempurnakan membuat Jazz sangat mudah dikendarai dan bermanuver di area sempit dan parkiran. Easy U-Turn plus Fitur EPS, membantu pengendara sehingga hanya perlu jarak 4,7 meter pada Tipe S dan 4,9 meter Tipe RS untuk melakukan U-Turn dengan sempurna. Kemudahan masuk-keluar mobil didukung fitur 3-Step Door Checkers.

4. Tanpa Kompromi dalam Performa
Mesin berkapasitas 1.500 cc, dengan teknologi i-VTEC, DBW, dan Torque Boost Resonator, bisa hasilkan tenaga maksimal 120 Ps per 6.600 rpm, dan jadi yang terbesar di kelasnya. Sementara torsi terbesar 145 Nm di 4.800 rpm. New Jazz sangat ramah lingkungan karena telah penuhi standar emisi EURO-4 Compliance dan irit BBM.
Sensasi berkendara F1 bisa dirasakan oleh pengendara Tipe RS dan S khusus AT, dengan adanya Paddle Shift pada Steering Wheel. Untuk menyempurnakan performanya, produsen memakai teknologi Drive by Wire, Shift Hold Control, dan 5AT Sport Mode, plus Patterned Piston Skin Coating.

5. Tanpa Kompromi dalam Keselamatan Berkendara
Fitur keselamatan AKTIF diwakili ABS dan EBD pada Braking System dan Visibilitas tinggi dengan pengurangan blind-spot memakai quarter window, pilar A yang tipis, kaca luas-lebar, spion besar, dan headrest yang tidak menghalangi pandangan ke belakang.
Fitur keselamatan pasif didukung oleh,

a. Dual Front SRS Airbags
b. Lapisan Rangka Struktur Bodi G-CON dan ACE.
c. Front 3-Point ELR Safety Belts with Pretensioner and Load Limiter.
d. Fitur perlindungan bagi Pejalan Kaki untuk meminimalisir efek benturan pada tubuh manusia.

6. Tanpa Kompromi dalam Ketersediaan Ruang Kabin
Jazz model baru menghadirkan fitur Magic Cabin yang mengoptimalisasikan ruang sampai dengan volume 1.321 liter. Oleh karenanya, predikat kargo terbesar di kelas hatchback jadi milik Jazz.
Dengan beberapa langkah mudah dan cepat, Ruang Kabin akan dapat dimodifikasi, antara lain

a. Long Mode
b. Tall Mode
c. Refresh Mode
d. Utility Mode Honda Jazz RS Terfavorit Di Indonesia

Faktor yang mendukung naiknya total penjualan produk Honda adalah kehadiran produk-produk baru, terutama di segmen city car, LCGC, MPV, dan SUV. Di segmen SUV, CR-V merupakan lini produk terlaris yang bahkan menguasai pangsa pasar di kelasnya. Sementara segmen MPV, Honda punya 2 amunisi hebat yaitu Mobilio dan Freed. Konsep Mobilio yang masih hot untuk pasar otomotif tanah air benar-benar berkontribusi terhadap nama besar Honda.
Untuk segmen mobil murah ramah lingkungan yang didelegasikan pada Brio Satya, menjadi sebuah fenomena baru. Kehadirannya mengingatkan kita pada kemunculan perdana Jazz. Penampilannya sekilas seperti legenda hidup city car milik Honda itu. Kesan pertama saat melihat Brio, apalagi sampai masuk ke dalam kabinnya, tidak akan jauh berbeda dengan Jazz. Bentuk mini tidak berarti mengurangi kapasitas kabin. Dimensinya sangat proporsional ketika disandingkan dengan daya muat, baik penumpang maupun barang bawaan.
Sebenarnya, Jazz dan Brio sama-sama berada di segmen city car. Perbedaaan paling mencolok antara keduanya selain harga, dimensi, dan kapasitas mesin adalah Brio diproyeksikan Honda Prospect Motor untuk masuk dalam kategori plus sertifikasi LCGC. Keduanya dihadirkan untuk menjawab kebutuhan kaum urban tanah air. Produsen menjamin bahwa pertimbangan untuk memilih antara Jazz dan saudara mudanya hanya masalah kelas dan selera.

Harga Honda Jazz

1.5 S MT : 216.500.000
1.5 S AT : 227.500.000
1.5 RS MT : 232.500.000
1.5 RS AT : 242.500.000

Spesifikasi Honda Jazz

Tipe Mesin
1.5L SOHC, 4 silinder segaris, 16 katup i-VTEC + DBW + Torque Boost Resonator
Isi Silinder                  1497 cc
Daya Maximum          88(120)/6.600
Torsi Maksimum        14,8(145)/4.800
Kapasitas Tangki        42 l
DIMENSI
Panjang                      3920 mm
Lebar                         1695 mm
Tinggi                         1525 mm
Jarak Poros Roda       2500 mm
Jarak Pijak Depan      1475 mm
Jarak Pijak Belakang  1460 mm
Berat Kosong              -
TRANSMISI
Tipe                            5 Speed A/T
Sistem Kemudi           Rack & Pinion dengan Electric Power Streering (EPS)
SUSPENSI
Suspensi Depan         MacPherson Strut
Suspensi Belakang     H Shape Torsion Beam
Rem Depan               Ventilated Disc
Rem Belakang           Disc
VELG / BAN
Ukuran Ban Depan     185 / 55 R16
Ukuran Ban Belakang 185 / 55 R16
EXTERIOR
Lampu Kabut                      -
Lampu HID                         -
Spion dengan lampu belok   -
Spion Otomatis                    -
Spion dapat di lipat             yes
INTERIOR
AC Dual Zone Control Autoclimate   -
Belakang Ventilasi AC                       -
Paddle Shift                                      -
Sensor Hujan + Auto Wiper              -
Kerai                                                -
Audio                             Double Din AM/FM Single Disc MP3/WMA/WAV+USB+AUX input,iPod ready
Cruise Control                                  -
Kemudi Audio Kontrol                     -
Panel Kayu                                       -
Leather Seat                                     -
Atur Kemudi Otomatis                      -
Sunroof                                             -
KEAMANAN
Badan Teknologi Struktural               -
Immobilizer                                       -
Airbags                                             yes
Sensor Parkir                                    - 
ABS                                                 EBD, BA





Spesifikasi Mobil Honda Jazz Pic Harga Honda Jazz Image

  Spesifikasi Honda Jaz

Hp : 0812 8498 6020 / 0896 6022 0663